Home / Pendidikan

Minggu, 13 April 2025 - 17:41 WIB

Sinergi Tingkatkan Akses Pendidikan di Aceh

BIMnews.id | Banda Aceh

Bunda PAUD Aceh, Ny. Marlina Marzuki, bersama Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Marthunis, S.T., D.E.A., melakukan silaturahmi dan diskusi strategis dengan Direktur Jenderal PAUD, Pendidikan Dasar, dan Menengah (Dikdasmen) Kemendikbudristek RI, Dr. Gogot Suharwoto, S.Pd., M.Ed. Pertemuan yang berlangsung di kantor Kemendikbud RI, Jakarta, Jum’at (11/04/2025) ini turut dihadiri oleh Direktur PAUD, Dr. Nia Nurhasanah, S.Si., M.Pd.

Pertemuan tersebut membahas sejumlah strategi peningkatan akses dan mutu layanan pendidikan, mulai dari jenjang PAUD hingga pendidikan menengah, khususnya di Aceh. Diskusi berlangsung dalam suasana hangat dan penuh semangat kolaborasi lintas sektor.

Baca Juga :  Pangdam Iskandar Muda Pimpin Sidang Pantukhir Tingkat Panda Seleksi Caba PK TNI AD Gelombang II 2024.

Bunda PAUD Aceh menyampaikan antusiasmenya untuk mendalami program prioritas Kemendikbudristek, guna menyelaraskan arah kebijakan pendidikan di daerah serta mendorong sinergi dengan sektor swasta melalui program CSR.

“Isu akses pendidikan, terutama pada layanan PAUD, masih menjadi tantangan besar. Bunda PAUD ingin memastikan program dari pusat bisa disinergikan dengan kebijakan daerah dan didukung sektor swasta,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Marthunis.

Ia menambahkan, berdasarkan Rapor Pendidikan, Aceh saat ini masih menunjukkan indikator merah pada aspek akses PAUD. Karena itu, pemerintah Aceh memberi perhatian khusus pada perluasan layanan pendidikan melalui pembangunan Unit Sekolah Baru (USB) dan rehabilitasi fasilitas yang ada.

Baca Juga :  Staf Kejati Aceh Miliki Prestasi di Bidang Musik Kancah Dunia

“Kita mendapat informasi bahwa tahun ini akan dibangun 29 USB dan dilakukan rehabilitasi terhadap 10.000 sekolah di seluruh Indonesia. Ini kabar baik yang sangat bermanfaat bagi Aceh,” ungkapnya.

Dinas Pendidikan Aceh berharap kolaborasi erat antara pemerintah pusat, daerah, dan sektor swasta ini dapat mempercepat pemerataan akses pendidikan yang berkualitas di seluruh wilayah Aceh, agar setiap anak mendapat hak yang sama untuk pendidikan sejak usia dini.

BIMnews.id – LINA 

Share :

Baca Juga

Pendidikan

Plt Kadisdikbud Aceh Besar Resmi Buka RIAB FAIR IX

Pendidikan

Telaga Art Meluncurkan Program Kelas Belajar Akting Riak 2

Pendidikan

KACABDISDIK ACEH TIMUR PANTAU PELAKSANAAN OSN JENJANG SMA/MA

Pendidikan

Jaksa Masuk Sekolah (JMS) Kejati Aceh, Edukasi Hukum di SMA Negeri 1 Darul Imarah Aceh Besar
Mantan Kepala SMK Negeri Penerbangan Kabupaten Aceh Besar, Saifullah. Foto: (Dokumen pribadi)

Pendidikan

PENCOPOTAN KEPALA SMKN PENERBANGAN ACEH SESUAI DENGAN PROSEDUR SAIFULLAH AKUI KELEMAHANNYA

News

Mahasiswa PPG USK Berbagi Mimpi Di Panti Media Kasih

Pendidikan

KACABDIN LHOKSEUMAWE MEMANTAU PELAKSANAAN OSN

Pendidikan

Disdik Aceh dan BPMA Bahas Persiapan SDM untuk Sektor Migas Melalui FGD Kompetensi dan Sertifikasi