Home / News

Jumat, 5 Januari 2024 - 17:02 WIB

Satgas OMB Seulawah Amankan Kunjungan Kaesang Pangarep di Aceh

BIMnews.id | Banda Aceh

Satgas Operasi Mantap Brata (OMB) Seulawah 2023—2024 mengamankan kunjungan Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep di Provinsi Aceh.

Kedatangan putra Presiden Joko Widodo itu dalam rangka Ngopi Santuy (Ngops) bersama influencer dan komunitas kreatif yang digelar di Warung Kopi Smea Premium Prada, Kota Banda Aceh, Jumat, 5 Januari 2024.

Baca Juga :  Program Pembangunan Transmigrasi Salah Satu Jalan Menuju SDGs Desa

Kasatgas Humas OMB Seulawah 2023—2024 Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, dalam kunjungan Kaesang Pangarep ini pihaknya hanya melaksanakan pengamanan, apalagi kedatangan Ketum DPP PSI itu dalam momen pemilu.

Ia juga menyampaikan, kunjungan Kaesang di Aceh untuk melaksanakan beberapa agenda, di antaranya adalah Ngopi Santuy (Ngops) bersama influencer dan komunitas kreatif, serta Kopdarwil bersama DPW PSI Aceh.

Baca Juga :  Kejati Aceh Sosialisasi Dana BOS untuk Upaya Pencegahan

“Satgas OMB Seulawah hanya mengamankan, karena kedatangan Kaesang Pangarep dalam momen pemilu,” kata Joko, dalam rilisnya, Jumat, 5 Januari 2024. (***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

SERIKAT PEKERJA ACEH (SPA) SILATURAHMI KE DISNAKERMOBDUK ACEH DALAM RANGKA MAY DAY

News

Polda Aceh Siap Amankan Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah

News

Program I’M Jagong yang diprakarsai Pangdam IM Sukses Panen Perdana

News

PEMERIKSAAN TERHADAP OKNUM MAA DILAKUKAN SECARA MARATON DAN SESUAI SOP

News

HUT FKPPI-45 dan Lustrum XII FT USK di Makam Syiah Kuala Banda Aceh

News

Humas Polri Gelar Pasukan Kesiapan Satgas Humas dalam Pengamanan Pemilu 2024

News

Selama PKA-8, Polresta Banda Aceh Tambah Personel untuk Pengamanan

News

DISNAKERMOBDUK ACEH MELAKSANAKAN RAKORNIS BIDANG KETENAGAKERJAAN DAN KETRANSMIGRASIAN