Home / Tni-Polri

Senin, 17 Februari 2025 - 12:28 WIB

Ringankan Beban Warga, Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Gelar Bhakti Sosial di Puncak Jaya

BIMnews.id | Puncak Jaya
Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Satgas Yonif 112/DJ Kodam Iskandar Muda melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan paket sembako dan pakaian layak pakai kepada warga Kampung Wandenggombak, Distrik Kalisemen, Kabupaten Puncak Jaya, Provinsi Papua, pada Senin (17/2/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat setempat yang membutuhkan.

Kegiatan bakti sosial ini dipimpin langsung oleh Danpos Kalisemen, Lettu Inf Mohamad Abdul Gani, S.T.R. Han. Selain pembagian sembako dan pakaian, Satgas Yonif 112/DJ Kodam Iskandar Muda juga memberikan layanan kesehatan serta edukasi mengenai pola hidup sehat. Tidak hanya itu, personel Satgas juga berinteraksi langsung dengan warga guna mendengarkan aspirasi serta keluhan yang mereka rasakan sehari-hari.

Dalam kesempatan tersebut, Lettu Inf Mohamad Abdul Gani menyampaikan bahwa kehadiran Satgas Yonif 112/DJ Kodam Iskandar Muda di wilayah ini bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk menjalin kedekatan serta membangun kebersamaan dengan masyarakat.

Baca Juga :  Satuan Tempur Korem 012/TU Torehkan Prestasi di Ajang Tonting Kodam IM

“Kami ingin hadir di tengah masyarakat tidak hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai saudara yang peduli. Kami berharap melalui kegiatan ini, kami dapat membantu dan mewujudkan kepedulian TNI dalam mendukung kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan sosial ini juga menjadi sarana untuk memperkuat sinergi dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat. Dengan adanya interaksi yang harmonis, diharapkan terjalin hubungan yang lebih erat, serta dapat menciptakan lingkungan yang aman dan sejahtera.

Salah satu warga Kampung Wandenggombak, Mama Maruna, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan. Menurutnya, kehadiran Satgas Yonif 112/DJ Kodam Iskandar Muda telah memberikan dampak positif yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh bapak-bapak TNI. Kehadiran Satgas di kampung kami sangat membantu, baik dalam hal kesehatan maupun kebutuhan sehari-hari,” kata Mama Maruna dengan penuh haru.

Baca Juga :  Gelar Wayang Kulit Lakon Wahyu Cakraningrat, Kapolri: Sinergisitas TNI, Polri, Rakyat Makin Kuat

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh keakraban dan keharmonisan. Warga dan personel Satgas berinteraksi dalam suasana kekeluargaan, yang semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

Satgas Yonif 112/DJ Kodam Iskandar Muda berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial serupa di berbagai wilayah tugasnya guna mendukung pembangunan serta peningkatan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya TNI dalam menjalankan tugas pembinaan teritorial, khususnya dalam aspek komunikasi sosial, sebagaimana diamanatkan dalam 8 Wajib TNI, yakni mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya.

Kodam Iskandar Muda selalu berkomitmen untuk peduli terhadap berbagai persoalan dan kesulitan masyarakat. Hal ini sejalan dengan motto Pangdam Iskandar Muda: “Sebaik-baik manusia adalah yang bisa bermanfaat bagi orang banyak.” (***)

BIMnews.id – LINA 

Share :

Baca Juga

News

Single “OK” dari Tiwi T2 Pukau Pengunjung Bhayangkara Fest 2023

News

Terlibat Eksploitasi Secara Ekonomi Terhadap Empat Orang Anak, Pria Aceh Besar ditangkap Satreskrim Polresta Banda Aceh

News

Tim Paduan Suara Polri Sabet Medali Emas di Ajang FPSSJK 2023

Daerah

Kapolda Aceh: Penandatanganan PKT dengan Obvitnas dan Obter Wujud Kerja Sama Soal Keamanan

News

Kapolda Aceh Pimpin Sertijab 6 PJU dan 6 Kapolres

News

Rangkaian Kunker Presiden RI: Kapolri dan Panglima TNI Tiba di Aceh

News

Polisi Tangkap 2 Pria Pengirim Ganja Melalui Ekspedisi Jaringan Aceh – Banten & Jakarta

News

DALAM RANGKA HARI BHAKTI ADHYAKSA KE 63 MENGADAKAN KHITANAN MASSAL