Home / Daerah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 21:07 WIB

Pangdam IM Hadiri Pengukuhan Paskibraka Banda Aceh Tahun 2024.

BIMnews.id | Banda Aceh

Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han), menghadiri acara pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Banda Aceh Tahun 2024 yang diselenggarakan di Anjong Monmata, pada hari Jum’at, (16/08/24)

 

Acara ini menandai persiapan akhir para anggota Paskibraka yang akan mengemban tugas mulia dalam upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, yang akan berlangsung di Blang Padang, Kota Banda Aceh, pada tanggal 17 Agustus 2024.

Baca Juga :  Wakil Ketua KKRI Lakukan Pemantauan Tata Kelola Organisasi, Kelengkapan Sarana dan Prasarana Kejati Aceh

 

Pengukuhan Paskibraka tersebut dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj.) Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, dan disaksikan oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh, termasuk Pangdam IM. Dalam amanatnya, Pj. Gubernur Aceh menekankan pentingnya semangat kebangsaan dan tanggung jawab yang diemban oleh anggota Paskibraka dalam mengibarkan Bendera Merah Putih pada momen yang sangat bersejarah tersebut.

 

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal mengapresiasi dedikasi para anggota Paskibraka yang telah melalui serangkaian pelatihan intensif. Beliau berharap agar pengibaran Bendera Merah Putih pada upacara peringatan Hari Kemerdekaan esok hari dapat berjalan dengan lancar dan penuh khidmat.

Baca Juga :  Pangdam IM Serukan pada Jajarannya untuk Renovasi Makam Pahlawan Nasional di Aceh.

 

Turut hadir dalam acara ini sejumlah pejabat penting, antara lain Kapolda Aceh, Kabinda Aceh, Dandim 0101/KBA, Kabintaldam IM, Kabid Kesbangpol Banda Aceh, dan Wakapolresta Banda Aceh. Kehadiran para pejabat ini menunjukkan dukungan penuh terhadap suksesnya pelaksanaan tugas anggota Paskibraka yang merupakan kebanggaan bangsa. (***)

 

BIMnews.id – TAZAM

Share :

Baca Juga

Daerah

PARTISIPASI RELAWAN KOMUNIKASI RAPI KOTA BANDA ACEH DALAM KEGIATAN NATARU 2024-2025

Daerah

THE REIZ SUITES Dukung Penuh PON XXI Sumut Serta Sambut Atlet Dan Pengunjung Dengan Pelayanan Spesial

Daerah

Danrem 012/TU Kunjungan Kerja Perdana Ke Makodim 0105/Abar

Daerah

Kodam IM, Polda Aceh, Kejati Aceh dan Pemerintah Provinsi Aceh Gelar Acara Bakti Sosial, Kesehatan dan Pangan Murah Akhir Tahun 2023.

Daerah

Danrem 012/TU : Profesi Prajurit Adalah Mulia

Daerah

FORASEU Aceh Besar Raih Penghargaan Forum Anak Berdedikasi di Fatar Award 2024

Daerah

Pangdam IM Pimpin Apel Pemeriksaan dan Pemberangkatan Satgas Pam Pulau Kecil Berpenghuni Pulau Simeulue Cut

Daerah

Pangdam IM Terima Silaturahmi Hotel The Pade membahas Pengembangan Investasi di Aceh.