Home / Daerah

Sabtu, 8 Juni 2024 - 10:29 WIB

Kontingen Kemala Run 2024 Polda Aceh Bertolak ke Jakarta

BIMnews.id | Banda Aceh

Kontingen Kemala Run 2024 Polda Aceh bertolak ke Jakarta via Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang. Keberangkatan kontingen tersebut dilepas Irwasda Polda Aceh Kombes Misbahul Munauwar, Jumat, 7 Juni 2024.

 

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto mengatakan, Polda Aceh mengirimkan satu kontingen yang berjumlah 31 personel untuk mengikuti ajang Kemala Run 2024 yang diselenggarakan oleh Bhayangkari dan Yayasan Kemala Bhayangkari.

 

Baca Juga :  Pangdam IM pimpin upacara Sertijab pejabat Kodam IM.

Abituren Akabri 1994 itu menjelaskan, Kemala Run 2024 merupakan rangkaian berkelanjutan _Tour of Kemala_. Lomba lari bertaraf internasional itu akan dihelat pada Minggu, 9 Juni mendatang di BSD City, Indonesia Convention Exhibition (ICE) Tangerang, Banten.

 

“Dalam rangka mengikuti kegiatan Keumala Run 2024 di BSD City ICE, Polda Aceh telah mengirim 31 personel terbaik, yang terdiri dari 20 Polki dan 11 Polwan,” kata Joko, dalam rilisnya, Jumat, 7 Juni 2024.

Baca Juga :  Kejati Aceh Laksanakan Program "Jaksa Masuk Dayah" di Pidie dan Pidie Jaya

 

Joko juga menyampaikan, kategori yang dilombakan pada Kemala Run 2024 adalah 21 km, 10 km, 5km, dan _kids dash_. Selain itu juga terdapat kategori disabilitas, tetapi sifatnya tidak dilombakan.

 

Kemala Run 2024 tersebut bertujuan untuk menggalakkan olahraga khususnya lari di kalangan Bhayangkari, Polri, dan masyarakat umum. Selain itu juga, untuk mempersatukan berbagai unsur masyarakat dalam satu acara perlombaan lari. (***)

 

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

Daerah

Kegiatan Kelanjutan Proses Perehapan Masjid Baiturrahim Hari Keempat.

Daerah

SATRESNARKOBA POLRES BIREUEN BERHASIL AMANKAN 15 KG SABU

Daerah

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IM Ajak Anggota Perkuat Peran Keluarga dalam Mendidik Generasi Bangsa

Daerah

Brigjen Armia Fahmi Pimpin Upacara Pembukaan Diktukba Polri di SPN Polda Aceh

Daerah

Pangdam IM Silaturahmi Dengan Forkopimda Kabupaten Aceh Selatan

Daerah

Kedapatan Bawa Gading Gajah, Dua Warga Pidie Ditangkap

Daerah

JALAN SANTAI BARENG CALON WALIKOTA BANDA ACEH MENYAMBUT HUT RI KE-79

Daerah

PENYULUHAN HUKUM JAKSA SAHABAT MASYARAKAT DI KOTA SABANG