Home / News

Jumat, 23 Juni 2023 - 15:06 WIB

Kapolda Aceh Laksanakan Bakti Kesehatan Hari Bhayangkara bersama Kapolri

BIMnews.id | Banda Aceh

Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar melaksanakan bakti kesehatan dalam rangka Hari Bhayangkara bersama Kapolri Listyo Sigit Prabowo, secara virtual di Gedung Presisi Polda Aceh, Kamis, 22 Juni 2023.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, bakti kesehatan yang dilaksanakan oleh Kapolda Aceh tersebut terhubung langsung dengan Kapolri secara virtual.

Kapolri sendiri melaksanakan kegiatan bakti kesehatan di Jawa Timur, serta terhubung secara virtual dengan seluruh jajaran.

Joko menjelaskan, bakti kesehatan tersebut berupa pelatihan bantuan hidup dasar sebagai pertolongan pertama untuk mengembalikan fungsi pernafasan atau sirkulasi bagi orang yang mengalami pingsan—henti nafas atau henti jantung—(cardiacarrest).

Baca Juga :  Kunjungan Kerja Pangdam IM dan Ibu Ketua Persit KCK Daerah Iskandar Muda ke Kodim 0113/Gayo Lues.

“Hari ini Kapolda Aceh melaksanakan bakti kesehatan berupa bantuan hidup dasar yang terhubung langsung dengan Kapolri secara virtual,” kata Joko, dalam rilisnya, Kamis, 22 Juni 2023.

Bakti kesehatan tersebut diharapkan, peserta mampu menolong masyarakat yang mengalami keadaan darurat serta dapat memberi pertolongan pertama bagi korban bencana atau kecelakaan secara tepat.

Sementara di Polda Aceh, selain bantuan hidup dasar juga dilakukan operasi katarak dan bibir sumbing. Hal itu dilakukan sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat pada Hari Bhayangkara.

Baca Juga :  Dua Hadiah Kapolri untuk Divisi Humas Polri

Salah satu orangtua dari anak yang dioperasi mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Aceh dan Kapolri. Dengan adanya bakti kesehatan Hari Bhayangkara ini anaknya sudah bisa operasi bibir sumbing secara gratis.

“Terima kasih Kapolda Aceh dan Kapolri. Anak kami sudah dioperasi bibir sumbingnya dengan gratis,” ujarnya. (***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

Polri Bongkar Judi Bola, Dikendalikan dari Filipina

News

DITRESKRIMSUS TETAPKAN TERSANGKA PENGADAAN WASTAFEL KERUGIAN NEGARA CAPAI 7,2 MILYAR

News

Pangdam IM Bersilaturahmi dengan Masyarakat Gampong Garot

News

Polisi Amankan Peringatan Hari Buruh Nasional di Aceh

News

PANPEL RAKERWIL I RAPI KOTA BANDA ACEH RAMPUNGKAN PERSIAPAN

News

Humas Polri Gelar Pasukan Kesiapan Satgas Humas dalam Pengamanan Pemilu 2024

News

Paradigma Penegak Hukum Berorientasi pada Keadilan Substansial dan Inklusif

News

Sambut HUT Ke – 77 Yonif RK 113/JS, Prajurit Badak Hitam laksanakan Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Kolonel Husei Yusuf