Home / Daerah

Jumat, 25 Oktober 2024 - 19:48 WIB

Ini Kegiatan Kunker Danrem 012/TU ke Kodim 0118/Subulussalam

BIMnews.id | Penanggalan

Komandan Korem (Danrem) 012/Teuku Umar, Kolonel Inf Benny Rahadian, S.E., M.Han., melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Kodim 0118/Subulussalam pada Jumat (25/10/2024).

Kehadiran Danrem disambut oleh Dandim 0118/Subulussalam, Letkol Inf Un Wahyu Nugroho, bersama para prajurit dan keluarga besar Kodim 0118/Subulussalam.

Dalam kunjungan tersebut, Danrem Kolonel Inf Benny Rahadian memberikan pengarahan kepada Prajurit dan Persit Kodim 0118/Subulussalam.

Dalam sambutannya, Danrem menekankan pentingnya dedikasi, loyalitas, dan semangat dalam menjalankan tugas sebagai prajurit TNI.

“Kita harus selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan negara, bekerja dengan hati, serta menjaga kekompakan dalam setiap tugas,” tegasnya.

Selain memberikan pengarahan, Danrem juga menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dan keluarga besar TNI dengan memberikan santunan kepada anak-anak yatim di lingkungan Kodim 0118/Subulussalam.

Baca Juga :  Penerangan Kodam Iskandar Muda Gelar Acara Ramah Tamah dan Silaturahmi Dengan Insan Media

Santunan ini merupakan wujud nyata perhatian TNI kepada mereka yang membutuhkan, sebagai bagian dari komitmen untuk terus berkontribusi di berbagai bidang sosial.

Sementara itu, ibu Danrem, Ny. Rina Benny Rahadian yang juga menjabat sebagai Ketua Persit KCK Koorcab Rem 012, turut serta dalam kunjungan ini.

Ibu Danrem memberikan tali asih kepada keluarga besar Kodim 0118/Subulussalam yang sedang menghadapi ujian kesehatan, termasuk kepada keluarga prajurit yang memiliki anggota keluarga dengan sakit berat dan Anak Berkebutuhan Khusus (ABK).

Baca Juga :  GENJOT PROGRAM OPTIMALISASI LAHAN, PANGDAM IM KERAHKAN BABINSA. PROGRAM OPTIMALISASI LAHAN KODAM IM CAPAI 93,14%

Dalam suasana penuh haru, tali asih tersebut diberikan sebagai bentuk dukungan moral dan kasih sayang kepada keluarga prajurit yang sedang membutuhkan perhatian lebih.

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban dan memberikan semangat kepada keluarga yang sedang berjuang,” ujar ibu Danrem.

Kunjungan kerja ini tidak hanya memperkuat hubungan antara pimpinan dan prajurit di lingkungan TNI, tetapi juga mempererat tali kekeluargaan antara TNI dan masyarakat.

Kehadiran Danrem dan Ketua Persit diharapkan dapat memotivasi prajurit untuk terus berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara, serta selalu peduli terhadap sesama. (***)

BIMnews.id – TAZAM

Share :

Baca Juga

Daerah

Nikmati Diskon Spesial Spa dan Longstay di The Reiz Suites, Artotel Curated

Daerah

Pj Bupati Aceh Besar Turunkan Tim Tangani Gangguan Anjing Ajag

Daerah

Danrem 012/TU Kunjungan Kerja Perdana Ke Makodim 0105/Abar

Daerah

Pangdam Iskandar Muda Resmi Menutup Sanggamara Adventure and Challenge 2024.

Daerah

Kapolres Aceh Tamiang Jamin Kondusifitas Keamanan Jelang Hari Pemilihan

Daerah

Breaking News Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Terpilih Akan di Lantik Sesuai UUPA, Rabu 12 Februari 2025 ini.

Daerah

Pangdam IM serahkan hewan Qurban kepada Ws Kabintaljarahdam IM untuk disalurkan kepada Kaum Duafa, Fakir miskin dan masyarakat kurang mampu yang berhak menerima.

Daerah

Prof. DR, Samsul Rizal Mantan Rektor USK Menghipnotis Peserta Pelatihan Mitigasi Kebencanaan Menuju Desa Tangguh Bencana