Home / Daerah

Senin, 10 Februari 2025 - 09:07 WIB

H. Muharram Idris Bupati Aceh Besar Terpilih mengucapkan “Selamat Hari Pers Nasional dan HUT PWI Ke 79”.

BIMnews.id | Aceh Besar.

Suksesnya pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak 2024, hingga telah ditetapkan pasangan calon kepala daerah menjadi pasangan calon terpilih, tidak terlepas dari peran pers atau media dalam mengawal pesta demokrasi serentak di Indonesia.

Sebagaimana diakui oleh H. Muharram Idris (Syech Muharram), keberhasilan proses pesta demokrasi yang berlangsung di Kabupaten Aceh Besar yang dilaksanakan oleh KIP Aceh Besar, tidak bisa dipungkiri peran pers sangatlah besar, baik media elektronik, media cetak dan media online.

“Saya mengakui peran teman-teman wartawan saat Pilkada 2024 tidak bisa dianggap kecil, terutama kontribusi mereka dalam memperkuat demokrasi, menyebarkan informasi yang akurat dan secara tidak langsung menjadi lembaga pengawasan dalam berbagai tahapan yang kita lalui, serta menjadi media edukasi bagi masyarakat”, ungkap Bupati Aceh Besar Terpilih yang akrab disapa dengan panggilan Syech Muharram, saat ditemui di kediamannya, komplek BTN Ajuen, Minggu, 09/02/2025.

Baca Juga :  Seorang Selebgram Asal Aceh Jaya Ditetapkan sebagai Tersangka promosi judi onlineĀ 

“Seiring dengan menyambut peringatan Hari Pers Nasional yang jatuh pada hari ini, Minggu, 09 Februari 2025, melalui media ini, atas nama pasangan Bupati Aceh Besar Terpilih dan Tim Commando Independen Aceh Besar, saya menyampaikan, Selamat Hari Pers Nasional dan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke 79, semoga karya para insan pers dapat membawa kedamaian dan kesejukan bagi kita semua”, tambahnya.

Sesuai dengan Tema Hari Pers Nasional 2025 “Pers Mengawal Ketahanan Pangan Untuk Kemandirian Bangsa”, Syech Muharram mengatakan, “Saya sangat menarik dengan tema HPN 2025, karena sangat sejalan dengan visi, misi dan program, kerja kami yang memprioritaskan peningkatan ekonomi rakyat pada sektor pertanian, perikanan, peternakan dan perkebunan. Menurut hemat saya program tersebut, sangat sejalan dengan program nasional dari Bapak Presiden RI Prabowo-Gibran. Oleh karena itu saya berharap kepada insan pers, khususnya di Aceh Besar, hendaknya dapat memberikan kontribusinya dalam pembangunan di Aceh Besar”, harap H. Muharram Idris yang pasangan dengan Drs. H. Syukri A. Jalil Wakil Bupati Aceh Besar Terpilih. (***)

Baca Juga :  ACEH BESAR MENCOBA TERAPKAN PROGRAM MAKAN GRATIS DITINGKAT SISWA SMP

BIMnews.id – TAZAM

Share :

Baca Juga

Daerah

Pangdam Iskandar Muda Resmi Menutup Pertandingan Bola Basket Antar SMA Se-Provinsi Aceh

Daerah

Kejati Aceh Beri Penerangan Hukum Pengelolaan Dana BOS untuk Madrasah di Seluruh Aceh

Daerah

Ribuan Runner meriahkan “Iskandar Muda Run 2024”

Daerah

SERAH SAMBUT KAPOLSEK DARUL IMARAH ACEH BESARĀ 

Daerah

Kakanwil BPN Provinsi Aceh Audiensi Dengan Kapolda Aceh

Daerah

Aiptu Supriyanto dapat Hadiah Sekolah Perwira Usai Kembalikan Uang Milik Pemudik Rp100 Juta

Daerah

Wakapolda Aceh Ikut Rakor Penanganan PMK bersama BNPB

Daerah

RAPI Kota Banda Aceh Keluarkan Himbauan untuk Pergantian Tahun kepada Anggota di Wilayah Hukum Banda Aceh