Home / Daerah

Rabu, 18 September 2024 - 22:16 WIB

Menginap Jadi Semakin Seru, THE REIZ SUITES Berikan Inovasi Baru Boardgame di Setiap Kamar Tamu

BIMnews.id l Medan – The Reiz Suites ARTOTEL Curated Medan kembali menghadirkan inovasi untuk meningkatkan pengalaman menginap dengan meluncurkan layanan baru yaitu “Boardgame Menu” di setiap kamar tamu. Dengan tujuan memberikan sentuhan unik yang menggabungkan hiburan dan interaksi sosial, The Reiz Suites kini menawarkan beragam pilihan boardgame, mulai dari permainan klasik hingga permainan modern, yang bisa dinikmati langsung dari kenyamanan kamar.

 

Di era di mana hiburan digital semakin mendominasi, The Reiz Suites ingin menghadirkan pengalaman yang berbeda melalui hiburan offline yang membawa tamu-tamunya kembali ke bentuk kesenangan yang lebih sederhana namun interaktif. Layanan ini juga dirancang untuk mendorong tamu berinteraksi dengan sesama, baik itu keluarga, teman, maupun rekan kerja, sambil menikmati suasana menginap yang nyaman dan menyenangkan.

 

Dengan berbagai pilihan boardgame, tamu dapat memilih permainan yang sesuai dengan suasana hati dan preferensi mereka. Beberapa kategori permainan yang disediakan antara lain Permainan Strategi seperti Catur, Permainan Klasik seperti Congklak, Monopoli, Scrabble, dan Uno. Ada juga Permainan Keluarga seperti Ludo, Ulartangga, Lego, Puzzle dan Bulding Blocks.

 

“Kami selalu berusaha menghadirkan sesuatu yang berbeda bagi tamu kami. Dengan menyediakan boardgame di setiap kamar, kami berharap bisa menawarkan pengalaman yang tidak hanya menghibur tetapi juga mempererat interaksi sosial, baik untuk tamu yang datang bersama keluarga maupun yang menginap untuk urusan bisnis.” ucap Rizki Apry Ramadhan, Selaku Operational Manager The Reiz Suites, ARTOTEL Curated – Medan.

 

Inovasi terbaru ini menegaskan komitmen The Reiz Suites untuk menghadirkan pengalaman menginap yang tidak hanya nyaman, tetapi juga mengasyikkan. Dengan menyediakan boardgame di setiap kamar, harapannya menciptakan suasana yang lebih hangat dan interaktif, ideal bagi tamu yang ingin menikmati momen santai bersama keluarga atau teman. Kehadiran

 

boardgame ini menambah dimensi baru dalam staycation, menjadikan setiap kunjungan ke The Reiz Suites lebih dari sekadar menginap tapi juga kesempatan untuk bersenang-senang, berbagi cerita, dan menciptakan kenangan yang berharga.

Baca Juga :  Perlu Kerja Sama Semua Pihak dalam Memberantas Judi Online

 

-Living in City-

Tentang The Reiz Suites, ARTOTEL Curated
Adalah sebuah serviced apartment dengan suasana nyaman dan tentram yang berdiri sejak tahun 2020 dan terletak di tengah kota Medan tepatnya di jalan Tembakau Deli No. 1 Medan. The Reiz Suites memiliki total 120 kamar dengan 4 tipe yang berbeda yaitu One Bedroom, Two Bedroom, Deluxe room dan Suite Room. Tersedia room service 24 jam, laundri, spa, kolam renang yang besar serta area kidsground yang cukup family friendly. Berada di lokasi yang cukup strategis hanya dengan 5 menit saja untuk sampai ke stasiun kereta api dan 45 menit waktu yang ditempuh dari Bandara Internasional Kualanamu, serta memiliki akses yang mudah kesetiap sudut kota Medan, tempat kuliner dan juga mall-mall terbesar di Medan.

Tentang Artotel Group
Adalah manajemen operator hotel Indonesia yang mengintegrasikan 4 unit bisnis, Hotel (Stay), Food & Beverages (Dine), Event Management (Play), & Curated Merchandise (Shop). Dengan mengusung konsep Gaya Hidup masa kini, Artotel Group menawarkan berbagai pilihan akomodasi dari hotel ekonomis, butik, kelas menengah hingga hotel mewah untuk memenuhi kebutuhan akomodasi dari semua target market. Memiliki berbagai pilihan brand, ARTOTELDAFAM, MAXONEROOMS INC, dan Brand Waralaba KYRIAD dengan jumlah lebih dari 100 hotel dan 10.000 kamar tamu yang tersebar di seluruh Indonesia.

Di bidang Food & Beverage, Artotel Group menyediakan jasa pengelolaan Restoran, Bar, dan Beach Club. Melalui Event Management, ARTOTEL Play dan Curated Merchandise dengan brand MART, Artotel Group memiliki visi memajukan industri kreatif Indonesia dengan mendukung para seniman muda untuk berkarya melalui kolaborasi yang diciptakan berupa kegiatan pameran, pertunjukan, workshop, dan produksi merchandise berkarakter seni yang dapat dipakai sehari hari dengan harga terjangkau.

Baca Juga :  Wakapolda Aceh Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Pesantren Babul Ulum

 

Untuk memberikan penghargaan kepada para tamu, Artotel Group memiliki program loyalti Artotel Wanderlust dengan memberikan keuntungan lebih buat para tamu yang mendaftar sebagai anggota Artotel Wanderlust, antara lain potongan harga kamar maupun F&B hingga 50%, serta mendapatkan reward point. Artotel Wanderlust dioperasikan melalui aplikasi digital yang dapat diunduh melalui sistem aplikasi IOS dan Android dengan pendaftaran secara cuma-cuma dan mudah.

 

Brand ARTOTEL: ARTOTEL, ARTOTEL Suites, ARTOTEL Curated, ARTOTEL Portfolio, ARTOTEL Casa, ARTOTEL Villa, Rooms Inc, Bobotel. Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, Batam, Bali.

 

Brand DAFAM: Grand Dafam Signature, Grand Dafam, Hotel Dafam, Dafam Express, dan Dafam Collections. Jakarta, Bandung, Jawa Tengah, Yogyakarta, Semarang, Jawa Timur, Bali, Lombok, Pekanbaru, Kalimantan Selatan, & Sulawesi Selatan.

Brand MAXONE: MAXONE, NITE & DAY, ZIA, RUMA RUMA, MARC, ONE OF A KIND. Jakarta, Anyer, Ambon, Bali, Batam, Bintan, Balikpapan, Bekasi, Belitung, Bogor, Boyolali, Jayapura, Lombok, Malang, Makassar, Palembang, Sabang, Semarang, Surabaya, Tangerang, Yogyakarta.

 

Brand Waralaba KYRIAD: Jakarta, Aceh, Sumatera Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, Papua.

 

F&B Outlets: Double Chin, Lidah Lokal, ROCA, BART, BISTRO de Braga, B10 CAFÉ, Fat Elephant, 11/12 Rooftop Bar, Slide Bar, Terra All Day Dining, Barley & Barrel, Meet n Eat, One Deck Gastropub, La Gazette, Posana All Day Dining, Yin & Yum, Salute Bar, Caldera at ARTOTEL Cabin Bromo dan Tip Tap Toe Day Club.

 

Contact:

Talitha Nur Zhafirah

Marketing Communication

The Reiz Suites, ARTOTEL Curated Medan

talitha@thereizsuites.com

M: 082277424620

 

Yulia Maria

Director of Marketing Communications

ARTOTEL Group

yulia@artotelgroup.com

M: 08129982567

BIMnews.id – Tazam

Share :

Baca Juga

Daerah

Kunjungan Kerja Pangdam IM ke Kodim 0102/Pidie: “Jadilah Babinsa yang Dicintai Masyarakat”.

Daerah

Kakorlantas Survei Pamwal Rolakir PON XXI Aceh-Sumut 2024

Daerah

KEJAGUNG MENYETUJUI 6 PERKARA PIDANA DI ACEH DIHENTIKAN

Daerah

Pemasangan Kanopi dan Tulisan Akrilik di SMPN 1 Banda Aceh Memasuki Hari ke-8.

Daerah

ASSPIRA (Aspirasi Peduli Rakyat Aceh) melakukan Konsolidasi dan menyerahkan SK kepengurusan 

Daerah

K3S SLB Kota Banda Aceh Luncurkan Program Tuntas Baca Al-Qur’an

Daerah

Kapolda Aceh Terima Audiensi OJK, Ini Pembahasannya

Daerah

Kapolda Lepas Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P dengan Rantis Korps Brimob Polda Aceh.