Home / Daerah

Rabu, 15 Mei 2024 - 18:07 WIB

Polres Bener Meriah Edukasi Generasi Muda tentang Bahaya Narkoba

BIMnews id | Redelong

Polrest Bener Meriah terus meningkatkan upaya pemberantasan dan pencegahan penyalahgunaan narkoba melalui berbagai strategi, salah satunya adalah edukasi kepada generasi muda melalui media sosial.

 

Kapolres Bener Meriah, AKBP Nanang Indra Bakti, melalui Kasat Narkoba Iptu Robby Afrizal mengatakan, pihaknya akan terus mensosialisasi dan mengedukasi baik melalui media sosial maupun tatap muka secara langsung dengan pelajar dan kelompok masyarakat di Bener Meriah.

 

“Kami berharap masyarakat dan generasi muda mendapatkan edukasi yang baik terkait bahaya dari narkoba. Kesadaran dan peran aktif orang tua juga sangat penting untuk melindungi anak-anak dari bahaya narkoba,” ujar Robby, Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Juga :  Kejaksaan Tinggi Aceh dan BPN Aceh Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf untuk Cegah Sengketa

 

Robby menambahkan, upaya tersebut penting untuk membangun kesadaran dan pemahaman yang mendalam tentang risiko dan dampak buruk dari narkoba.

 

Ia juga menjelaskan, beberapa langkah yang dapat membantu generasi muda terhindar dari penyalahgunaan narkoba. Pertama, mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa dan meningkatkan keimanan. Kedua, membangun komunikasi yang baik dengan keluarga, sehingga orang tua dapat memantau perkembangan dan pergaulan anak-anak mereka.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Launching Layanan Penerbitan SIM C1 di Satpas Prototype Polres Pidie Jaya

 

Robby juga mengingatkan generasi muda untuk menjauhi narkoba dengan mengisi waktu luang dengan kegiatan positif seperti olahraga dan hobi yang bermanfaat.

 

Dengan langkah-langkah ini, generasi muda Bener Meriah diharapkan makin sadar akan bahaya narkoba dan mampu menjauhi serta melawan penyalahgunaan narkoba demi masa depan yang lebih cerah.

 

“Kami terus berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan bebas dari narkoba. Edukasi dan pencegahan adalah kunci untuk melindungi masa depan generasi muda kita,” demikian, tutup Robby. (***)

 

BIMnews id – NAZAR

Share :

Baca Juga

Daerah

Pangdam IM Kalungkan Medali dan Serahkan Maskot PON XXI Aceh-Sumut kepada Pemenang Cabor Menembak Kategori 25 M Rapid Fire Pistol

Daerah

Pengukuhan Prof. Dr. Reda Manthovani, S.H., LL.M. Sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Hukum Pidana

Daerah

Kapolda Aceh Apresiasi Upaya Ditlantas dan Jajaran dalam Meminimalisir Angka Laka Lantas

Daerah

Pangdam IM secara resmi membuka kegiatan Bakti Sosial dalam Rangka HUT ke-79 TNI Tahun 2024 di Kabupaten Simeulue dilanjut dengan Vicon bersama Panglima TNI.

Daerah

Pangdam Iskandar Muda Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke-79 TNI di Monas.

Daerah

Hadiri Peresmian Rute Baru Maskapai Super Air Jet, Pj Bupati Iswanto : Ini Konektivitas Pertumbuhan Ekonomi

Daerah

60 KANTONG AKSI DONOR DARAH ASN DISNAKERMOBDUK ACEH

Daerah

Korem 012/TU Perketat Pengawasan, Gelar Razia Handphone untuk Cegah Judi Online