Home / News

Jumat, 3 Mei 2024 - 11:56 WIB

Kapolda Aceh Melaksanakan Kunker di Polres Bireuen

BIMnews.id | Bireuen

Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko melaksanakan kunjungan kerja (kunker) di Polres Bireuen, Kamis, 2 Mei 2024. Dalam kunker tersebut, Achmad Kartiko memberikan sejumlah arahan kepada personel Polres Bireuen.

Dalam arahannya, Achmad Kartiko mengatakan, bahwa personel Polri memiliki tugas pokok sebagai alat negara sesuai dengan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002, yaitu memberikan pemeliharaan kamtibmas, penegakan hukum, melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.

Baca Juga :  Sabuk Hitam Judo Bagi Kapolri, Hadiah Lain Kala Hari Bhayangkara Ke-77

Oleh karena itu, katanya, Polri sebagai penegak hukum dan pengayom memiliki kewajiban untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

“Personel polri, khususnya yang ada di Polres Bireuen diharapkan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Setiap pelaksanaan tugas juga harus memberikan pelayanan dalam bentuk penegakan hukum yang adil,” ujar Alumni Akabri 1991 itu.

Ia juga menekankan, seluruh personel Polres Bireuen agar tidak ada yang terlibat dengan penyalahgunaan narkotika atau bahan terlarang. Menurut Achmad Kartiko, kebijakannya sudah jelas, bila ada anggota yang terlibat akan diproses.

Baca Juga :  SMK NEGERI I DARUL KAMAL, ACEH BESAR LAKUKAN PERJUSAMI

Di samping itu, Achmad Kartiko mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel Polres Bireuen yang sudah menjaga kamtibmas di Kabupaten Bireuen, sehingga situasi tetap aman dan kondusif. (***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Aceh Hadiri Pemusnahan Barang Bukti Perkara Tindak Pidana Kepabeanan Dan Cukai

News

Wakapolres Aceh Singkil Terjun Langsung Bantu Masyarakat di Lokasi Banjir

News

Bidhumas Polda Aceh Gelar Donor Darah

News

Berkas Perkara Lengkap, Polisi Serahkan Tersangka Penyedia Miras di Banda Aceh ke Jaksa

News

Talkshow bersama RRI di Unida, Kompol Yasir: Mahasiswa Bisa jadi Agen Penangkal Hoaks

News

Kapolri Naikan Pangkat 45 Pati Polri, Ada Satu Polwan Jadi Jenderal

News

TAHUN 2024 NANTI ACEH MENJADI TUAN RUMAH BULAN PRB

News

PENYERAHAN TERSANGKA DAN BARANG BUKTI PERKARA MINYAK PADA KEJARI ACEH BARAT