Home / News

Rabu, 1 November 2023 - 14:21 WIB

Rorena Polda Aceh Perkenalkan Aplikasi Pengendalian Anggaran

BIMnews.id | Banda Aceh

Biro Perencanaan Anggaran (Rorena) memperkenalkan aplikasi pengendalian anggaran yang diberi nama Sidalang. Sosialisasi aplikasi tersebut dilaksanakan di Aula Machdum Sakti Polda Aceh pada Rabu, 25 Oktober lalu.

Aplikasi Sidalang tersebut diciptakan oleh
Kabagdalprogar AKBP Iskandar Zulkarnaen Sitorus Pane SIK MH. Terobosan itu merupakan yang pertama di Polda Aceh dan dibuat khusus untuk mengendalikan anggaran.

“Sidalang adalah aplikasi khusus tentang pengendalian anggaran yang sudah direncanakan sampai pada item-item pelaksanaan secara terperinci terhadap kegiatan 48 satuan kerja jajaran Polda Aceh,” kata AKBP Iskandar Zulkarnaen Sitorus Pane SIK MH. dalam keterangannya di Polda Aceh, Rabu, 1 November 2023.

Baca Juga :  Rabithah Alawiyah Apresiasi Gerak Cepat Polri Tangkap Pembuat Web dan Sertifikat Palsu

Sebelum aplikasi Sidalang disosialisasi atau diperkenalkan, kata Iskandar S Pane, Polda Aceh masih melakukan pelaporan realisasi anggaran melalui aplikasi Sakti Kemenkeu RI.

“Aplikasi Sidalang untuk pengembangan data Polda Aceh secara valid. Sebelum masuk tahap peluncuran, aplikasi ini perlu diperkenalkan kepada para operator agar lebih mengenal apa itu Sidalang dan kegunaannya,” ujarnya.

Secara rinci, Iskandar S Pane juga menjelaskan, aplikasi Sistem Pengendalian Anggaran atau Sidalang Polda Aceh adalah aplikasi yang digunakan untuk memonitoring realisasi atau penyerapan anggaran secara detail dan akurat, dengan tidak mengubah isi detail yang ada pada rincian kertas kerja satker di aplikasi Sakti Kemenkeu RI.

Baca Juga :  Pangdam IM Pimpin Apel Gelar Pasukan dalam rangka Kesiapan Pam Pemilu 2024.

Aplikasi Sidalang itu sendiri juga dapat digunakan sebagai bahan anev penyerapan anggaran Polda Aceh baik harian, mingguan, bulanan, maupun tahunan. Sidalang juga dapat memberikan informasi kegiatan secara detail kepada pimpinan, yaitu Kapolda Aceh. (***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

Kapolresta Banda Aceh dan Rombongan Berikan Ucapan Dirgahayu TNI ke-78 di Makodim 0101/KBA

News

Kasus Penimbunan Anggaran MTQ Aceh Barat Tahun 2020 Terungkap

News

PENDETAILAN ZNT DARI KANTOR PERTANAHAN KOTA BANDA ACEH TURUN KE GAMPONG MIBO

News

Polwan Polsek Darul Imarah Santuni Anak Yatim Dengan Program Siuroe Siribee

News

KEJAKSAAN NEGERI BANDA ACEH MELAKSANAKAN RAPAT KOORDINASI PAKEM

News

Kabidprompam Polda Aceh Bagikan 400 Kotak Nasi dan Iftar untuk Masyarakat

News

KEJARI SABANG TAHAN DUA TERSANGKA KASUS KORUPSI KEGIATAN PEMBEBASAN LAHAN TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH (TPA) LHOK BATEE

News

JAMPIDUM SETUJUI PENGHENTIAN PENUNTUTAN 3 (TIGA) TINDAK PIDANA DARI KEJATI ACEH BERDASARKAN RESTORATIVE JUSTICE