Home / News

Minggu, 7 Mei 2023 - 13:04 WIB

Kapolsek Linge Jalankan Program Bapak Asuh Stunting

BIMnews.id | Takengon

Kapolsek Linge Polres Aceh Tengah Ipda Sofyan Kurniawan menjalankan program Bapak Asuh Stunting di Kecamatan Linge, Kabupaten Aceh Tengah.

Ia bersama Ketua Bhayangkari Ranting Linge rutin mengunjungi anak asuh stunting di desa binaan untuk memberikan makanan berupa sembako, susu, dan vitamin. Makanan tersebut bertujuan untuk menunjang tumbuh kembang anak stunting.

“Program Bapak Asuh Stunting yang dijalankan Kapolsek Linge ini bagus. Pihaknya juga sangat antusias dalam mengunjungi anak asuh stunting karena dapat memantau langsung tumbuh kembang anak, sekaligus bisa mendapatkan laporan langsung dari orang tuanya,” kata Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra melalui Kapolsek Linge Ipda Sofyan, dalam rilisnya, Sabtu, 6 Mei 2023.

Baca Juga :  PT PLN UNIT INDUK WILAYAH ACEH PERINGATI BULAN K3 TAHUN 2023

Ipda Sofyan berharap, program Bapak Asuh Stunting tersebut dapat membawa efek positif kepada anak asuhnya dan keluarga. Apalagi dalam setiap kunjungan ia memberikan bingkisan makanan tambahan gizi. Mudah-mudahan dapat dimanfaatkan oleh keluarga anak asuh stunting.

Baca Juga :  USUT KASUS KORUPSI LIBATKAN KABASARNAS TNI PASTIKAN TRANSPARAN

“Apa yang kita jalankan ini semoga menjadi motivasi bagi anak-anak kita untuk berjuang menjadi anak sehat, menuju Indonesia maju,” demikian, pungkas Sofyan.(***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

Daerah

Pangdam IM menghadiri kegiatan Apel Komandan Satuan Terpusat TA 2024

News

Alumni Akabri 1991 Gelar Operasi Bibir Sumbing secara Gratis

News

Pertama Kali, Polri Bentuk Posko Monitoring Pantau Penerimaan Anggota Secara Realtime

News

Bawaslu DKI Jakarta Launching Pemetaan Kerawanan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Pilkada 2024

News

APARATUR GAMPONG MIBO BAGI BLT AKHIR TAHUN 2023

News

Polda Sumut Dirikan Tenda Serbaguna untuk Bantu Anak-Anak Korban Longsor Humbahas Ujian Semester

News

Kadivhumas Polri Berangkatkan 15 Orang Ibadah Umroh dalam Rangka Hari Jadi ke-72 Humas Polri

Nasional

Gelar Doa Lintas Agama Jelang Hari Bhayangkara, Kapolri: Keberagaman Modal Jaga Persatuan-Kesatuan